Silahturahmi Ramadhan Gubernur Kepri dan Rombongan di Anambas

Gubernur Kepri, Ansar Ahmad Saat Memberikan Bantuan Digedung BPMS

ANAMBAS, JABATNEWS.COM – Gubernur Provinsi Kepulauan Riau, H. Ansar Ahmad, SE.MM melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Kepulauan Anambas dalam acara Silahturahmi Ramadhan pada Senin (17/04/2023).

Dalam kunjungannya, Gubernur dan rombongan memberikan bantuan kepada masyarakat Kabupaten Kepulauan Anambas seperti bantuan untuk RT, RW, BPD, Posyandu, insentif guru pendidikan Agama Non Formal, Penyuluh Non ASN, dan Pemuka Agama tetap pada rumah ibadah. Selain itu, penandatanganan PTK Non ASN juga dilakukan pada kesempatan tersebut.

Dalam sambutannya, Gubernur mengharapkan agar bantuan tersebut dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat penerima. Hadirin yang hadir juga diingatkan untuk meningkatkan amal ibadah selama bulan Ramadhan.

“Semoga bantuan yang kami berikan ini dapat dimanfaat masyarakat. Saya juga mengingatkan untuk meningkatkan amal ibadah di bulan Ramadhan ini,” ujar Ansar Ahmad.

Pada kesempatan itu, Wakil Bupati Anambas, Wan Zuhendra, menyambut baik kunjungan tersebut dan mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan.

“Semoga bantuan tersebut dapat mendukung pembangunan di wilayah Kabupaten Kepulauan Anambas,” ucap Wan Zuhendra.

Kunjungan kerja ini merupakan upaya Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau untuk memperkuat hubungan antarwilayah dan membangun kerjasama yang baik untuk kemajuan daerah. (JN/Dedi)

0Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *